
Bali – deteksipost.com – Nusa Penida – Suasana khidmat dan penuh makna tampak menyelimuti Padmasana Polsek Nusa Penida, saat Kapolsek Nusa Penida AKP I Ketut Kesuma Jaya, S.H., didampingi Wakapolsek Kompol I Nyoman Sudana, S.H., memimpin kegiatan persembahyangan bersama dalam rangka rahina Tilem, Selasa (21/10/2025).
Kegiatan persembahyangan yang dipandu oleh Panit 1 Lantas Bripka I Ketut Narawatha ini diikuti oleh seluruh personel Polsek Nusa Penida dengan penuh rasa tulus, bhakti, dan kebersamaan. Persembahyangan Tilem menjadi momen bagi seluruh anggota untuk menyucikan diri secara lahir dan batin, sekaligus memohon keselamatan dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada masyarakat.
Dalam arahannya, Kapolsek Nusa Penida AKP I Ketut Kesuma Jaya, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan spiritual seperti ini merupakan bentuk penguatan mental dan moral anggota Polri.
“Melalui persembahyangan Tilem ini, kita memohon tuntunan Ida Sang Hyang Widhi Wasa agar senantiasa diberikan keselamatan, kesehatan, dan keteguhan hati dalam menjalankan tugas menjaga keamanan serta melayani masyarakat dengan sepenuh hati,” ujar Kapolsek.
Sementara itu, Wakapolsek Kompol I Nyoman Sudana, S.H., menambahkan bahwa kegiatan keagamaan di lingkungan kerja menjadi wadah mempererat kebersamaan dan menumbuhkan semangat kerja yang harmonis di antara seluruh personel.(Tim)