Kegiatan KRYD Blue Ligh Patrol Polsek Kuta Selatan Ciptakan Kamtibmas Kondusif


Keterangan foto; Kegiatan KRYD Blue Ligh Patrol Polsek Kuta Selatan Ciptakan Kamtibmas Kondusif
 
 
 
BALI – DETEKSIPOST.COM – Kuta Selatan, 17 April 2024 – Dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif di wilayah hukumnya, Polsek Kuta Selatan menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Blue Light Patrol pada hari Selasa (16/4/2024) malam.
 
Patroli yang dipimpin oleh Pawas IPTU I Wayan Suwita, SH dan Padal IPDA I Nyoman Sudika ini diikuti oleh 3 personel Polsek Kuta Selatan. Patroli diawali dengan apel di halaman Mapolsek Kuta Selatan dan dilanjutkan dengan menyusuri Jalan Bypass Nusa Dua Benoa, Perhotelan Vock Sawangan, dan Bank BCA Jalan Bypass Nusa Dua, Kelurahan Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung.
 
Patroli Blue Light Patrol ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas, khususnya pada malam hari. Selain itu, patroli ini juga dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melakukan aktivitas di malam hari.
 
Hasil dari pelaksanaan patroli ini, situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kuta Selatan terpantau aman dan kondusif. Tidak ada gangguan Kamtibmas yang signifikan terjadi selama patroli berlangsung. Kegiatan patroli Blue Light Patrol ini sampai dengan berakhir berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
 
Kapolsek Kuta Selatan, Kompol Tri Joko Widiyanto, A.Md., S.H., menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel yang terlibat dalam kegiatan patroli ini. “Patroli ini merupakan salah satu upaya kami untuk menjaga Kamtibmas di wilayah Kuta Selatan agar tetap aman dan kondusif,” kata Kapolsek.
 
Kompol Tri Joko Widiyanto juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan menjaga barang berharga mereka. Apabila melihat atau mengalami tindak kriminal, masyarakat dapat segera melapor ke Polsek Kuta Selatan.(tim).