Kapolres AKBP Teguh Priyo Wasono Ikuti Pengambilan Sumpah Dan Penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan Polri


Keterangan foto; Kapolres AKBP Teguh Priyo Wasono Ikuti Pengambilan Sumpah Dan Penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan Polri
 
 
 
BALI – DETEKSIPOST.COM – Mangupura – Kepala Kepolisian Resor Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK, mengikuti Pembacaan, Pengambilan Sumpah dan Penanda Tanganan Pakta Integritas Penerimaan Taruna/i Akpol, Bintara, Tamtama Polri T.A 2024 Panda Bali secara virtual melalui Zoom Meeting di ruang Command Center Polres Badung Jl. Kebo Iwa No. 1 Mengwitani Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung Bali, Jumat (19/04) siang.
 
Tampak hadir mendampingi Kapolres Badung Wakapolres Kompol I Made Pramasetia, S.H., S.I.K., M.H. Kabag SDM Polres Badung KOMPOL I Kadek Ardika, S.Sos., M.H. Kasi Propam Polres Badung Iptu I Nyoman Sutanaya. Kasubagdalpers Polres Badung Iptu I Ketut Sudana. Kasiwas Polres Badung Iptu I Ketut Pineh. Pengawas internal. Pengawas eksternal. Perwakilan peserta dan orang tua penerimaan Taruna/i Akpol, Bintara, Tamtama Polri T.A 2024 sebanyak 15 orang.Kegiatan Zoom Meeting
 
Dalam arahannya, Kapolda Bali Irjen. Pol. Ida Bagus Kade Putra Narendra, S.I.K., M.Si., memyampaikan ucapan selamat datang di Polda Bali dan menyampaikan apresiasinya atas antusiasnya dalam seleksi kepada seluruh peserta dan para orangtua maupun wali peserta penerimaan anggota polri T.A 2024. ”Saya ucapkan selamat datang dan apresiasi kepada seluruh peserta sekalian atas antusiasme dan partisipasinya untuk mengikuti seleksi ini,” ucapnya.
 
Jenderal bintang dua ini juga menyampaikan bahwa dalam proses rekrutmen Polri, khususnya pada Polda Bali telah berkomitmen menciptakan suasana rekrutmen yang Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis (BETAH) serta Bebas dari korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN).
 
”Kita semua memliki tanggung jawab moral yang sama untuk menciptakan kader penerus Polri yang berintegritas dan berkualitas sesuai dengan program prioritas Kapolri yaitu Menjadikan SDM Polri yang unggul di era Police 4.0.,” ujarnya.
 
Kapolda Bali berpesan kepada seluruh panitia, pengawas internal maupun eksternal agar melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik sesuai SOP integritas penerimaan harus selalu kita junjung jangan nodai kerja keras kita ini dengan tindakan-tindakan tercela dengan maksud mencari keuntungan pribadi.
 
”Jangan coba-coba mencari sponsorship dari siapapun termasuk panitia untuk dapat meluluskan peserta. Saya tegaskan akan memproses sesuai hukum apabila ada panitia atau peserta yang terbukti melakukan pelanggaran dalam proses penerimaan kali ini,” Pungkas Kapolda. (20/04).(Tim).